Iklan

Manajer Kebun Balimbingan Perintahkan Penangkapan, Pihak Keamanan Berhasil Amankan Tumpukan Sawit

gasstamnews.com
Sabtu, 23 Maret 2024 | 18:16 WIB Last Updated 2024-03-24T00:30:36Z
Tumpukan tandan sawit di halaman Musholah perumahan Simpang Nagojor diamankan petugas keamanan.
GASSTAMNEWS.COM - Mendengar informasi yang beredar banyaknya tandan buah sawit yang hilang di areal replanting Afdeling 2, Manajer PTPN 4 Unit Kebun Balimbingan Aulia Irfan Sp langsung meminta keamanan atau Koordinator Keamanan (Korkam) Jon Simanjuntak untuk menangkap para ninja yang mencuri tandan buah sawit.

Mendapat perintah khusus dari pimpinan PTPN 4 Unit Kebun Balimbingan, Korkam Jon Simanjuntak bekerja sama dengan pengawas perkebunan yang biasa disebut provider, segera bergerak menyelidiki dan mengintai keberadaan penyimpanan tandan buah sawit tersebut. 

Tak butuh waktu lama, aparat keamanan mendapat informasi pada Sabtu (23/03/2024) dari Intel yang diterjunkan ke pemukiman warga dan menemukan banyak tandan buah sawit yang menumpuk di kompleks perumahan Simpang Nagojor.

Setelah mendapat informasi, keamanan PTPN 4 Balimbingan yang dipimpin Korkam Jon Simanjuntak langsung menuju lokasi dan memang benar banyak tumpukan tandan sawit di halaman Musholah perumahan Simpang Nagojor kelurahan Tanah Jawa, kecamatan Tanah Jawa, kabupatenSimalungun.

Jon Simanjuntak selaku Koordinator Keamanan PTPN 4 Unit Balimbingan saat dikonfirmasi di lokasi menjelaskan, pihaknya mendapat informasi dari petugas Intel keamanan bahwa banyak chipingan yang diambil dari area repalanting Afdeling 2 Balimbingan dan ditumpuk di lokasi perumahan.

Jon Simanjuntak juga menjelaskan, sekitar 60 TBS telah ditemukan dan diamankan di kantor Besar Unit Balimbing, namun belum diketahui siapa pencurinya.

Penulis: Benhard
Editor: Riswan P
Copyright © 2024 gasstamnews.com

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Manajer Kebun Balimbingan Perintahkan Penangkapan, Pihak Keamanan Berhasil Amankan Tumpukan Sawit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Trending Now

Iklan