GASSTAMNEWS.COM - Acara tersebut dihadiri oleh seluruh pengurus KOMIT Simalungun lainnya antara lain Sekretaris Ferri Hasugian dan Bendahara Irwansyah Purba.
Pernyataan dukungan yang disampaikan Erwin Saragih itu disaksikan langsung oleh Ketua Umum KOMIT Sumut, Bona Uli Rajagukguk.
"Kami mengambil sikap tegas untuk mendukung pasangan Anton Saragih dan Benny Gusman Sinaga. Kami berharap dukungan ini menjadi titik awal bagi seluruh elemen masyarakat di Simalungun untuk bergerak bersama menuju perubahan," kata Erwin.
"Semoga langkah yang kita ambil ini bisa menjadi titik awal bagi kemajuan Simalungun. Kita harus bekerja dengan sepenuh hati untuk mencapai tujuan bersama, yaitu mewujudkan Sumatera Utara dan Kabupaten Simalungun yang lebih baik," pungkas Erwin Saragih.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum KOMIT, Bona Uli Rajagukguk juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada KOMIT Kabupaten Simalungun yang telah mengundangnya dalam kegiatan pernyataan sikap KOMIT Kabupaten Simalungun.
Bona Uli menegaskan pentingnya kolaborasi dalam memenangkan pasangan Calon Gubernur Bobby Nasution dan Calon Wakil Gubernur Sumut Surya serta Calon Bupati Simalungun Anton Saragih-Benny Gusman Sinaga.
"Terima kasih kepada pengurus KOMIT Kabupaten Simalungun atas undangannya. Ini merupakan tanggung jawab besar bagi kami untuk memenangkan pasangan Bobby Nasution dan Surya sebagai Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Sumut serta Anton Saragih dan Benny Gusman Sinaga di Kabupaten Simalungun," ungkapnya.
Selain itu, Bona Uli juga menegaskan bahwa komitmen dan dedikasi menjadi kunci keberhasilan dalam mencapai tujuan.
"Kita harus turun ke lapangan, membangun komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi di masing-masing Nagori (desa). Target kita sangat jelas, memenangkan kedua pasangan ini," imbuhnya.
Di penghujung acara, Erwin Saragih kembali mengajak seluruh anggota Komit untuk segera bekerja dengan penuh semangat dan membangun solidaritas dalam meraih kemenangan Anton Saragih-Benny Gusman Sinaga.
Dengan adanya deklarasi dukungan ini, kata Erwin, diharapkan dapat menghimpun kekuatan dan membangun sinergitas antar seluruh elemen masyarakat untuk mendukung perubahan positif di Kabupaten Simalungun.(*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar